Martapura, InfoPublik –
Bupati Banjar, Kalimantan Selatan, H. Khalilurrahman meninjau pekerjaan
proyek pembangunan dan perbaikan jalan serta jembatan di beberapa desa
di Kecamatan Karang Intan, Rabu (5/9/2018).
Pada kesempatan tersebut Bupati menegaskan bahwa jalan yang baik akan
mempermudah akses warganya baik menuju kecamatan maupun ke ibukota
Kabupaten Banjar, Martapura.
“Pembangunan inprastruktur jalan serta jembatan akan mempermudah
akses masyarakat desa menuju kecamatan, misalnya untuk mengurus KTP dan
keperluan lainnya. Jalan yang baik juga akan membuka dan meningkatkan
perekonomian warga desa,” ujarnya, di sela-sela meninjau proyek Jalan
Melati Desa Bincau Muara, Desa Sungai Alang, Desa Pulau Nyiur dan Desa
Pasar Lama Kecamatan Karang Intan.
Ia menambahkan, jalan yang sedang dikerjakan merupakan usulan
masyarakat pada musyawarah rencana pembangunan (Musrembang). Beliau
bersyukur, usulan warga tersebut bisa direalisasikan dan bisa dikerjakan
dengan baik.
Saat meninjau pekerjaan pembangunan jalan dan jembatan, Bupati Banjar
didampingi oleh Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR)
Kabupaten Banjar Mokhammad Hilman, Kepala Dinas Komunikasi, Informatika,
Statistik dan Persandian, HM Farid Soufian serta sejumlah pejabat
lainnya.
Pemkab Banjar melakukan perbaikan dan pelebaran jalan di Desa Bincau
Muara Kecamatan Karang Intan dengan lebar 4 meter dan panjang 4.329
meter. Sedangkan di Desa Sungai Alang Kecamatan Karang Intan membangun
jalan untuk mempersingkat akses menuju Kecamatan Karang Intan, dengan
lebar jalan 4 meter dan panjang 255 meter.
Selanjutnya di Desa Pulau Nyiur Kecamatan Karang Intan, Dinas PUPR
juga melakukan rehab jalan dan jembatan dengan lebar jalan 3 meter dan
panjang jalan 830 meter. Sedangkan di Desa Pasar Lama Kecamatan Karang
Intan dilakukan pemeliharaan jalan dan jembatan.
Sementara Kepala Dinas PUPR Kabupan Banjar, Mokhamad Hilman
mengatakan, perbaikan keempat lokasi pembangunan jalan dan jembatan
merupakan hasil usulan dan pembahasan pada Musrenbang tingkat desa,
tingkat kecamatan dan Pemerintah Kabupaten Banjar.
Sedangkan sumber dana perbaikan dan pemeliharaan jalan serta jembatan
di empat desa di Karang Intan, berasal dari APBD Kaupaten Banjar dan
Dana Alokasi Khusus (DAK) untuk Kabupaten Banjar.
(MC-Kominfo-Kab.Banjar/Faris/TR)
Post A Comment:
0 comments: