Bebaskan Wanita Dari Kanker Serviks Melalui IVA Test

Share it:
Martapura, infoPublik – Menyadari betapa bahayanya tumor pada leher Rahim wanita, Tim Penggerak PKK giat melakukan sosialisasi. Seperti pada Kamis (28/2/2019) lalu di UPT Puskesmas Kecamatan Gambur, Kabupaten Banjar, juga dilasanakan sosialisasi dan pelaksanaan IVA Test. Sosialisasi diikuti oleh para ibu serta pengurus PKK di wilayah Kecamatan Gambut.
Hadir dalam acara tersebut Perwakilan Tim Penggerak PKK Kabupaten Banjar yakni Warsita dari Kelompok Kerja IV, sedangkan dari pendamping PKH Maulina dan Murdani.
Warsita mengucapkan terima kasih atas kehadiran dan kemauan para ibu untuk memeriksakan diri dalam pelaksanan IVA test.  “Sangat penting kita menjaga kesehatan. Jangat takut bila ada tanda-tanda terkena kanker serviks ini, sebab lebih baik diketahui sejak dini sehingga mudah untuk pencegahannya,” jelasnya.
Ketua Tim Penggerak PKK Kecamatan Gambut Hj. Sargiah Sirajuddin Ali berharap dari hasil IVA Test tidak ada yang terdeteksi kanker leher harim, dan semakin banyak para ibu yang menyadari akan pentingnya memeriksakan IVA Test.
Sementara Kepala UPT Puskesmas Gambut Sugeng menjelaskan, di Indonesia menurut Data WHO bahwa dalam 1 jam terjadi 1 kematian ibu dikarenakan kanker serviks. “Sangat penting untuk melakukan pencegahan dan mengetahui tanda-tandanya yaitu keputihan atau keluar cairan encer dari vagina, pendarahan setelah senggama, timbulnya pendarahan setelah masa menopause, timbul nyeri dipunggung (velvis) atau perut bagian bawah dan pada stadium lanjut badan menjadi kurus kering karena kurang gizi, edema kaki, timbul iritasi kandungan kencing dan poros usus besar bagian bawah,” jelasnya.
Faktor pemicu risiko imbuhnya, adalah sering berganti pasangan, merokok dan minum minuman keras, terlalu banyak melahirkan, berhubungan sek di bawah umur 20 tahun dan tidak menjaga kebersihan organ genital.
“Bersamaan dengan sosilaisasi juga dilakukan IVA Test terhadap 75 ibu. Sebelumnya di Desa Kayu Bawang juga telah dilaksanakan IVA test sebanyak 84 orang,” terang Ketua Pelaksana IVA Test Kecamatan Gambut Hj. Gunarti. (MC-Banjar/Briefda-Hairudin/Dani)
Share it:

Info Publik

Post A Comment:

0 comments: