Pemkab Banjar Gelar Apel Peringati Hari Lahir Pancasila

Share it:
Martapura, InfoPublik – Pemerintah Kabupaten Banjar menggelar apel dalam rangka memperingati hari lahir Pancasila, di halaman Sekretariat Daerah Pemerintah Kabupaten Banjar, Martapura, Sabtu (1/6/2019) pagi.
Bertindak sebagai pembina apel adalah Penjabat Sekretaris Daerah Banjar, I Gusti Nyoman Yudiana, dan diikuti para pejabat Pemkab Banjar, Karyawan Perusahaan Daerah, Mahasiswa, dan Pelajar. Para peserta apel nampak hikmat dan lancar, meskipun dalam suasana puasa dan juga memasuki hari libur cuti bersama.
Membacakan sambutan Plt. Kepala Badan Pembinaan dan Ideologi Pancasila Republik Indonesia Hariyono, I Gusti Nyoman Yudiana menyampaikan merayakan hari kelahiran Pancasila merupakan momen membangun kebersamaan dan harapan untuk menyongsong kehidupan berbangsa dan bernegara yang lebih baik.
“Pancasila sebagai "leitstars dinamis", bintang penuntun mengandung visi dan misi negara yang memberikan orientasi, arah perjuangan dan pembangunan bangsa ke depan. sebagai energi positif bangsa, Pancasila terus memberikan harapan untuk masa depan, khususnya dalam merealisasikan visi dan misi bangsa Indonesia,” katanya.
I Gusti Nyoman Yudiana juga menyampaikan diperlukan kesadaran dan pemahaman untuk saling menghormati, saling bekerjasama, bergotong royong dalam menyelesaikan untuk membangun bangsa ini.
“Kita Indonesia, Kita Pancasila adalah sosok yang percaya diri, optimis dan penuh harapan dalam menatap masa dengan sebagai bangsa yang maju, adil dan Makmur,” ujarnya.
Melalui peringatan hari kelahiran Pancasila 1 Juni 2019, Pancasila perlu dijadikan sebagai sumber inspirasi "politik harapan" dalam kehidupan berbangsa dan bernegara, melanjutkan secara konsisten merealisasikan Pancasila sebagai dasar Negara, Ideologi negara dan pandangan dunia yang dapat membawa kemajuan dan kebahagiaan seluruh bangsa Indonesia.
“Kita bersatu membangun bangsa untuk merealisasikan tatanan kehidupan masyarkat yang rukun, damai, adil dalam kemakmuran dan makmur dalam keadilan. Kita Indonesia, kita Pancasila,” ungkap I Gusti Nyoman Yudiana.
Dia juga mengajak seluruh masyarakat Kabupaten Banjar untuk saling mendukung, saling bersinergi membangun mewujudkan Kabupaten Banjar yang Sejahtera dan Barokah.
Dia juga meapresiasi kepada Aparatur Sipil Negara Lingkup Pemerintah Daerah Kabupaten Banjar, meski sudah memasuki hari libur lebaran apel memperingati hari lahir Pancasila tetap mengikuti. (MC Kominfo Kab. Banjar/Man/Prs/TR)

Share it:

banjarkab

Post A Comment:

0 comments: