Bupati Support Tim Futsal Wartawan Banjar

Share it:
Martapura, infoPublik – Bupati Banjar H Khalilurrahman memberikan support kepada tim Futsal Wartawan Kabpaten Banjar yang akan berlaga pada turnamen Futsal Adaro PWI Kalsel Cup 2018 Antar Wartawan se Kalsel pada 22-23 Desember mendatang.
Bupati menyerahkan seragam tim futsal serta bola kepada Adi Permana, perwakilan wartawan Kabupaten Banjar, usai apel gabungan lingkup Pemerintah Kabupaten Banjar, Senin (17/12) di halaman kantor Pemkab Banjar di Martapura. Kostum tim tersebut merupakan bantuan dari Perusahaan Daerah (PD) Baramarta.
“Semoga  para jurnalis banjar dapat bermain sportif dan dapat membawa napas segar bagi pemuda di bidang olah raga, selamat bertanding dan sukses selalu,” ujar bupati.
Perwakilan PD Baramarta Slamet Santoso menegaskan, pihaknya sangat mendukung kiprah Tim Futsal Wartawan Kabupaten Banjar di turneman antar wartawan se Kalimantan Selatan tersebut. “Wartawan tidak mesti terus berkutat dengan berita-berita saja, namun juga mesti ada kegiatan untuk rileks termasuk menjaga kebugarannya,” ujar dia.
Sedangkan Humas PD Baramarta Haris mengatakan, peran dan keberadaan wartawan penting dalam menginformasikan informasi pembangunan. Maka ia berharap ada hubungan yang semakin baik  antara perusahaan daerah dengan wartawan di Kabupaten Banjar.
“Kita selalu mendukung segala sesuatu kegiatan yang sipatnya selama itu positif, terlebih peran wartawan Kabupaten Banjar yang turut ikut berperan dalam memajukan kemajuan darerah, kita pasti akan mendukung penuh,” katanya.
Haris yang juga sebagai manager tim futsal jurnalis Banjar berharap dalam berjalannya pertandingan nanti, wartawan Banjar dapat bermain secara sportif. Sehingga bisa mempertahankan predikat tim fairplay seperti tahun sebelumnya. “Kalah menang itu biasa, paling tidak teman-teman jurnalis Banjar saya targetkan dapat meraih fairplay kaya tahun sebelummya,” harapnya.
Wartawan Harian Mata Banhua Adi Permana mengatakan semangat teman-teman untuk berlatih sangat luar biasa untuk menyambut turnamen Futsal Adaro PWI Kalsel Cup 2018 Antar Desk Wartawan Sekalsel yang akan diselanggarakan pada 22 hingga 23 Desember 2018 mendatang. “Kita berharap tahun ini bisa lolos hingga sampai semi final, kalaupun nanti tidak lolos kita harus bermain sebaik-baiknya demi menghibur para penonton nanti,” ujarnya. (MC-Kominfo-Kab.Banjar/dani)
Share it:

banjarkab

Post A Comment:

0 comments: