Bupati Bantu Petugas Damkar Yang Alami Kecelakaan

Share it:
Martapura, infoPublik - Bupati Banjar H Khalilurrahman mengunjungi petugas pemadam kebakaran (damkar) Sultan Adam Martapura), yang beberapa hari lalu mengalami kecelakaan, saat berupaya membantu memadamkan kebakaran.
Selain memberikan bantuan sebesar Rp2.000.000 untuk pengobatan, bupati yang didampingi Sekda Banjar, Mokhamad Hilman dan Kasatpol PP Banjar Ali Hanafiah, juga menjamin pengobatan para petugas untuk berobat di RSUD Ratu Zalecha. "Semoga kejadian ini menjadi pengalaman berharga bagi kita smeua," ujar Bupati, Senin (5/8/2019), di Martapura.
Seperti diketahui pada Sabtu (03/08/2019) siang, petugas Damkar BPK SAM mengalami kecelakaan saat melaju di Jalan A Yani Kilometer 40, Desa Tambakanyar, Kecamatan Martapura Timur, Kabupaten Banjar, mobil tergelincir dan terbalik.
Saat itu mereka bermaksud menuju lokasi kebakaran di Desa Limamar (Lokgabang), Kecamatan Astambul Kabupaten Banjar. Mobil pemadam kebakaran jenis tangki berisi air itu terguling.
Sopir mobil pemadam itu, Anang Hermansyah (53), mengalami luka cukup parah. Ahmad Sayrofi mengalami pergeseran di bagian tulang lengan kiri, Muhammad Riduan (20) mengalami patah lengan bagian kiri, Abdul Hairi (19) patah di bagian lengan kiri. Ahmad Maulana (19), selamat dan hanya mengalami lecet. (MC. Banjar/Dani)
Share it:

banjarkab

Post A Comment:

0 comments: