Martapura, InfoPublik -
TP PKK Kabupaten Banjar menorehkan prestasi dalam lomba masak ikan
tingkat Provinsi Kalsel ke-17 dengan meraih juara II dalam lomba
memasak, untuk kategori menu Balita, di Aula Badan Pengembangan SDM
Kampus II Ambulung Banjarbaru, Rabu (7/8/2019).
Ketua TP PKK Kabupaten Banjar, Hj
Raudhatul Wardiyah bersyukur pada tahun ini meraih juara II lomba
memasak ikan untuk kategori menu balita. Dirinya mengharapkan tahun
depan bisa lebih baik lagi dan memboyong piala untuk kategori menu
balita dan menu kudapan.
"Sudah maksimal, namanya perlombaan
tentu ada yang namanya menang dan kalah. Hendaknya pada perlombaan kali
ini bisa menjadi pelajaran dan pengalaman, bisa belajar dari juara
pertama di masing-masing kategori lomba," katanya.
TP PKK Banjar menurutnya, setiap tahun
selalu mengikuti lomba masak ikan tingkat Provinsi Kalsel, pada kali ini
yang meraih juara dua untuk kategori menu balita tersebut bersama
dengan PKK dari Kecamatan Kabupaten Banjar.
"Bukan kalah, tetapi sebenarnya kemenangan yang tertunda saja," imbuhnya.
Lomba Masak Ikan Tingkat Provinsi
Kalimantan Selatan ke-17 yang diikuti oleh TP PKK Se Kalimatan Selatan.
Dibuka oleh Wakil Ketua III TP PKK Provinsi Kalsel, Hj Hardayanti
Arifin, dimeriahkan oleh kehadiran Master Chef Indonesia, Agus Gazali
Rahman atau dikenal Chef Agus Sasirangan.
Ada tiga kategori Lomba Masak Ikan yaitu
Menu Keluarga, Balita dan Kudapan. TP PKK Kabupaten Hulu Sungai Selatan
meraih juara 1 pada kategori Menu keluarga dan kudapan, TP PKK Kota
Banjarbaru meraih juara satu pada kategori Menu Balita, dan PKK
Kabupaten Banjar meraih juara II pada menu Balita. (MC-Kominfo-Kab.
Banjar/Rzq/Dsy/toeb)
Post A Comment:
0 comments: