Banjar Gelar Diklat Pranata Komputer

Share it:
Martapura, infoPublik – Pemerintah Kabupaten Banjar melalui Badan Kepegawaian Daerah dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKDPSDM), menggelar Pendidikan dan pelatihan (Diklat) Administrasi dan Penilaian Jabatan Fungsional Pranata Komputer, Senin (23/4), di Aula Sultan Sulaiman Martapura.
Diklat yang diikuti oleh 30 peserta dari berbagai instansi teknis di Kabupaten Banjar ini, dibuka oleh Asisten Administrasi Umum, H Wildan Amin, dan dihadiri oleh Kepala Badan Kepegawaian Daerah dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKDPSDM) Kabupaten Banjar, Mada Teruna.
Tujuan dilaksanakannya Diklat tersebut yakni untuk meningkatkan kemampuan para pranata komputer dalam hal administrasi serta penyusunan angka kredit.
Wildan Amin dalam sambutannya mewakili BUpati H Khalilurrahman menjelaskan, bahwa sudah merupakan kewajiban pemeritah daerah untuk meningkatkan kemampuan pegawainya.
“Nanti sudah tidak ada lagi yang Namanya staf, namun merupakan fungsional-fungsional. Maka dari itu, mereka mesti kita siapkan,” jelasnya.
Dikatakan, berdasarkan Kemepan RI nomor 3 tahun 2006 tentang fungsional pranata komputer disebutkan bahwa untuk kenaikan pangkat pranata komputer mesti memenuhi angka kredit yang diajukan sebagai usulan angka kredit dan dinilai oleh tim.
Sementara Mada Teruna menjelaskan, bahwa di Indonesia terdapat 132 jabatan fungsional tertentu, sedangkan di Kabupaten Banjar baru 32 jabatan yang ada. “Selama ini, seakan kita kurang memperhatikan mereka, padahal amanat undang-undang jelas bahwa jika tidak ada diklat maka tidak bisa naik pangkat. Maka ini menjadi perioritas kita kenapa jadi menggelar diklat funghsional ini,” jelas Mada.
Diklat Administrasi dan Penilaian Jabatan Fungsional Pranata Komputer, diselenggarakan selama lima hari dengan materi diantaranya tentang tugas dan fungsi jabatan pranata computer serta tatac ara menyusun angka kredit. (MC-Kominfo-Kab.Banjar/Dani/Eyv)
Share it:

Info Publik

Post A Comment:

0 comments: