Gubernur Namakan Wisata di Tiwingan dengan Nama Raja Lima

Share it:
Martapura, InfoPublik – Indahnya kawasan pegunungan di Desa Tiwingan, Kecamatan Aranio, mengundang decak kagum Gubernur Kalimantan Selatan H Sahbirin Noor. Kawasan perbukitan tersebut sangat elok karena dikelilingi oleh danau Riam kanan dengan airnya yang tampak hijau.
Gubernur yang akrab disapa Paman Birin ini terpesona dengan pemandangan alam kawasan Taman Hutan Raya (Tahura) Sultan Adam yang tak kalah memesona dari destinasi wisata Raja Ampat yang ada di Provinsi Papua Barat.
“Destinasi wisata ini merupakan anugerah yang sangat luar biasa. Untuk mengabadikannya, saya beri nama Alam Roh 18 atau Raja Lima,” sebut Paman Birin di sela Kegiatan Penanaman Serentak Rehabilitasi Daerah Aliran Sungai (DAS) Izin Pinjam Pakai Kawasan Hutan (IPPKH) di Dusun Sungai Luar, Desa Tiwingan, Kecamatan Aranio, Rabu (18/4).
Destinasi wisata baru di Provinsi Kalimantan Selatan ini seakan semakin bertambah seiring digalakkannya Gerakan Revolusi Hijau oleh Gubernur H Sahbirin Noor bersama seluruh komponen masyarakat melalui aksi penanaman pohon dan penghijauan.
Paman Birin optimistis, melalui kerja bersama dengan berbagai komponen masyarakat, pemandangan alam di Tahura ini akan semakin memesona, terlebih setelah dilakukan aksi penanaman pohon.
Kawasan Tahura, tepatnya di Desa Tiwingan tidak hanya memiliki pesona keindahan lerengan bukit nan indah, tetapi juga pesona pemandangan air danau yang biru seluas mata memandang yang bisa menyegarkan pikiran dan membugarkan badan.
Di Kecamatan Aranio khususnya kawasan Danau Riam Kanan terdapt sejumlah objek wisata yang manarik. Di sini juga terdapat bukit Matang Keladan yang menyajikan pemandangan alam perbukitan dan danau yang indah. Selain itu juga ada Pulau Pinus, yang berada di tengah Danau Riam Kanan. (MC-Kominfo-Kab.Banjar/Faris/Dani/Kus)
Share it:

Info Publik

Post A Comment:

0 comments: