Pencanangkan Kampung Keluarga Berencana di Desa Baliangin

Share it:
Martapura, InfoPublik - Pemerintah Kabupaten Banjar melalui Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, mencanangkan Kampung Keluarga Berencana (KB) di Desa Baliangin, Kecamatan Sambung Makmur, Kabupaten Banjar, Rabu (28/11/2018).
Pencanangan tersebut dilakukan Bupati Banjar Khalilurrahman, didampingi Ketua TP PKK Kabupaten Banjar Raudhatul Wardiyah, yang ditandai dengan penandatanganan prasasti Kampung KB Sejahtera.
"Pemkab sangat mendukung terbentuknya program Kampung KB di Desa Baliangin ini. Kampung KB ini merupakan instruksi langsung Presiden Joko Widodo," ujar Bupati.
Menurutnya, selain seluruh sektoral harus terlibat dalam pembangunan kampung KB ini, peran masyarakat juga sangat penting dalam pengembangannya.
Bupati juga berharap,  kampung KB  mampu memberikan akses pengetahuan mengenai program-program pemerintah. Sehingga masyarakat semakin aktif dan terpadu, dalam mewujudkan Kabupaten Banjar yang sejahtera dan barokah.
Camat Sambung Makmur H Sukasto mengatakan, Kampung KB akan memberikan manfaat yang sangat baik untuk masyarakat.
"Kita sangat mendukung dan menyambut baik dengan dijadikannya Desa Baliangin ini sebagai percontohan kampung KB," katanya.
Desa Baliangin ditetapkan sebagai percontohan Kampung KB sesuai instruksi Presiden, untuk merealisasikan Kampung KB sebagai percontohan kepada BKKBN pusat.
"Tujuan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Membangun keluarga kecil berkualitas dengan program kependudukan," jelas H Sukasto. (MC-Kominfo-Kab.Banjar/Prs/Dessy/Eyv)
Share it:

banjarkab

Post A Comment:

0 comments: