Wabup Buka Bersama Masyarakat

Share it:

Martapura- InfoPublik. Ratusan masyarakat Kabupaten Banjar mempadati kediaman rumah dinas Wakil Bupati Banjar, H. Saidi Mansyur pada senin sore (6/5), yang melaksanakan acara Buka Puasa bersama di Rumah Jabatan Wakil Bupati Banjar, Jl. A. Yani Km 38, Martapura.
Buka Puasa bersama ini dihadiri oleh Kajari Kabupaten Banjar Muji Martopo, Pimpinan SKPD Instansi Pemkab Banjar, Organisasi Olahraga Silat, Organisasi Olahraga Panjat Tebing, Pengurus LPTQ dan masyarakat.
H. Saidi Mansyur mengucapkan terima kasih pada hadirin dan masyarakat yang hadir dalam Buka Puasa Bersama di rumah jabatannya ini.
“Selain berbuka puasa bersama, hari ini juga tepat saya berulang tahun yang ke 32. Sudah 3 tahun saya bersama Pemkab Banjar, saya berterima kasih atas dukungan masyarakat dalam proses pembangunan selama ini,” ujarnya.
Tak lupa Saidi Mansyur juga meminta doa kepada hadirin karena ia berencana akan melaksanakan umroh pada tanggal 17 Mei 2019 ini.
“Doakan saya mendapatkan keberkahan. Semoga saya sekeluarga dapat beribadah dengan lancar dan mendapatkan ridho dari Allah,” katanya.
Buka puasa bersama ini juga diisi oleh tausiyah singkat dari Guru H. Muhyar Masykur yang mengetengahkan masalah ramadhan sebagai sarana latihan.
“Dalam ramadhan ini kita dilatih untuk bersabar dan melaksanakan perintah. Kita berlatih menahan lapar mulai dari sahur hingga buka puasa,” tutur Guru H. Muhyar.
Tak hanya melatih kesabaran, ramadhan ujarnya dapat pula untuk melatih kejujuran dan menjauhkan masyarakat dari sifat dusta.
“Selain itu banyaklah bersedekah, berinfak dan bayar zakat selama bulan ini, tunjukkan empati untuk membantu mereka yang hidup dibawah standar hidup layak,” ucapnya.
Pada acara sebelum buka bersama tersebut Wakil Banjar H Saidi Mansyur bersama istri Hj Nur Gita Tyas menyerahkan sejumlah sembako kepada warga yang kurang mampu. (MC Kominfo Kab. Banjar/Ags/Prs)
Share it:

banjarkab

Post A Comment:

0 comments: