Kedatangan PWI Muba Disambut Hangat Bupati Banjar

Share it:

Martapura, InfoPublik - PWI Musi Banyuasin bersilaturahmi dengan Pemerintah Kabupaten Banjar. Bupati Banjar H Khalilurrahman menyambut baik kedatangan dari PWI Muba dalam rangka silaturrahmi tersebut.

Kedatangan PWI Muba tersebut dipimpin oleh Ketua PWI Muba Herlin Koisasih, didampingi Dewan Penasehat NM Charles, Heriyanto, Bendahara PWI Muba Iwan Hendrawan dan anggota PWI Muba Egy Shavutra, disambut langsung oleh Bupati Banjar H Khalilurrahman di Ruang Kerjanya, Senin (10/2/2020).

Turut mendampingi Bupati Banjar, Kepala Dinas Komunikasi Informatika Statistik dan Persandian Banjar HM Aidil Basith, Kepala Bidang Informasi dan Komunikasi Publik DKISP Banjar, serta Kasi Pengelolaan Media Informasi dan Komunikasi Publik DKISP Banjar Hamdani.

“Selamat datang di Kabupaten Banjar, kota yang berjuluk Kota Santri dan dikenal juga dengan kota Intan, karena batu mulia disini terkenal dengan kualitas dunianya,” ucap Bupati Banjar.

Orang nomor satu di Bumi Barakat tersebut menjawab pertanyaan dari Ketua PWI Muba, yakni tentang hal yang dapat diambil manfaat untuk Pemkab Muba. Ia mengatakan ada berbagai program yang telah maupun yang akan dilakukan Pemerintah Kabupaten Banjar.

Sebagaimana Visi Misinya, hal yang menjadi program prioritas yaitu ada tiga bidang, pada bidang kesehatan, pendidikan, dan infrastruktur.

"Dimana program penghapusan jamban apung di sepanjang aliran Sungai Martapura, Alhamdulillah banyak diapresiasi baik tingkat Daerah, Nasional maupun Asia pada penghargaan Innovation Network of Asia (INA),” ungkap Bupati Banjar.

Bupati Banjar menjelaskan bahwa inovasi tersebut dalam rangka meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya kesehatan dan menjaga kebersihan lingkungan.

“Kami berinovasi untuk melestarikan sungai dan meningkatkan derajat kesehatan masyarakat, menghapus jamban apung dengan menyiapkan penggantinya yaitu dengan WC individual dan WC komunal,” jelasnya.

Selain itu banyak pembahasan dalam acara silaturahmi tersebut diantaranya, terkait ekonomi kerakyatan, yaitu pembuatan kain khas sasirangan dan kerajinan tangan lainnya.

Sementara itu, Ketua PWI Muba Herlin Koisasih mengatakan dalam rangka kegiatan HPN yang diselenggarakan di Kalimantan Selatan, pigaknya ingin bersilaturahmi.

"Karena acara sudah selesai, kami menyempatkan diri untuk silaturahmi dengan Pemkab Banjar, dan ini juga karena Bupati kami tidak sempat hadir, kami pun menyampaikan apa yang telah disampaikan Bupati kami," kata Herlin.

Pihaknya mengambil inisiatif mewakili Pemkab Muba, atas arahan Bupati Muba, untuk saling bertukar informasi, khisunya dalam bidang pembangunan.

"Mewakili Pemkab Muba kami akan mencoba mengadopsi apa yang kami terima disini, untuk kemajuan bersama membangun daerah," katanya.

Herlin juga mengucapkan terima kasih kepada Pemkab Banjar, khususnya Bupati Banjar yang telah menerima pihaknya dengan baik. "Semoga Kabupaten Banjar lebih maju, lebih tambah sejahtera dan barokah lagi," katanya.

Pada kesempatan tersebut juga dilakukan serah terima plakat daerah oleh Bupati Banjar dengan Ketua PWI Muba. (MC-Kominfo-Kab. Banjar/Prs/Dsy)
Share it:

banjarkab

Post A Comment:

0 comments: